Minggu, 22 April 2018

Penyusunan Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan Menggunakan MS-Project


Penyusunan jadwal pelaksanaan pekerjaan dapat dilakukan menggunakn MS Excel berupa kurva-S atau bar Chart. Kelemahan dari Jadwal yang disusun menggunakan MS-Excel baik berupa kurva-S maupun Bar Chart adalah tidak menggambarkan korelasi antara satu item pekerjaan dengan item pekerjaan lainnya. Misalnya pekerjaan mobilisasi dengan pekerjaan struktur atau pekerjaan beton atau dengan pekerjaan lainnya. 

Kesalahan yang umum dalam menyusun jadwal pelaksanaan pekerjaan untuk item pekerjaan mobilisasi dan demobilisasi adalah melakukan pembagian secara merata. Pada kenyataannya maupun secara nalar sederhana, kondisi ini tidak mungkin dilakukan meskipun seringkali ada bantahan yang sifatnya hanya pembenaran saja. Salah satu cara untuk membantahnya adalah dengan menyusun urutan pelaksanaan masing-masing item pekerjaan.

Salah satu cara menyusun jadwal pelaksanaan pekerjaan berbentuk bar chart yang memberi informasi mengenai relasi antara satu pekerjaan dengan pekerjaan lain adalah menggunakan MS-Project. Tahapan-Tahapan penyusunan Jadwal menggunakan MS-Project :
  1. Susun Uraian pekerjaan 
  2. Estimasi waktu Pelaksanaan pekerjaan berdasarkan Perkalian antara Volume Pekerjaan dengan koefisien Tenaga Kerja dalam Analisa harga satuan pekerjaan
  3. Buat Relasi antara satu pekerjaan dengan pekerjaan lainnya.


Contoh

Data BoQ dan Estimasi Waktu
Jangka Waktu Pelaksanaan = 120 hari Kalender



Lakukan Break Down untuk Item Pekerjaan yang akan dibagi menajdi beberapa seksi atau item pekerjaan yang terdiri dari beberapa sub pekerjaan seperti mobilisasi dan pengaturan lalu lintas.



Input Isi tabel dan blok salah satu kolom, lalu atur kelompok pekerjaan, buat relasi antar item pekerjaan. Hasil yang diperoleh sebagai berikut :


File Ms-Project contoh diatas download di Sini

Semoga Bermanfaat=======

Tidak ada komentar:

Posting Komentar